Stand Up Comedy Competition Forum Peduli Lawak


            Salah satu upaya mencari bakat terpendam adalah dengan mengetahui bakat pribadi seseorang dalam dunia comedy, artinya seseorang lucu atau tidak bisa dilihat dari potensi pribadinya sendiri. Dalam dunia lawak Jawa ada istilah dagelan Mataraman, dan segmen yang berat adalah ketika seorang komedian harus bermonolog sendirian di atas panggung. Di panggung televisi Indonesia Taufik Savalas yang sangat fighting dalam memperkenalkan metode stand up commedy ini. Sebuah Pertunjukkan komedi personal, namun harus menghibur seluruh audiens.
            Seperti kita tahu bahwa saat ini mungkin dunia lawak tidak sebanyak dulu, yang dulu biasanya ditanggap dalam acara khitanan, ulang tahun, pernikahan, namun demikian dalam banyak acara dan kegiatan dibutuhkan banyak master of ceremonial yang harus bisa melawak sendiri, disinalh event ini berpijak. Sebagai gambaran, tanpa bermaksud memihak salah satu mediapun, silahkan calon peserta dapat belajar pada stand up commedynya Taufik Savalas, rekaman mp3 monolognya kelompok Warung Kopi Prambors, Monolog Dagelan Mataraman oleh Basiyo dulu di RRI Yogyakarta, atau acara Stand Up Commedy-nya Metro TV.
            Persyaratan lebih detailnya mengenai lomba ini adalah sebagai berikut :
1.      Peserta lomba adalah Pelajar SMA/SLTP/yang sederajat di Yogyakarta, peserta menyerahkan fotocopy kartu identitas/kartu pelajar/surat pengantar dari sekolah
2.      Pendaftaran Peserta Mulai tanggal 1 Desember 2011 s.d. Paling lambat 3 Januari 2012
3.      Lomba terbagi menjadi 2 kategori usia (yaitu kelompok usia SLTP dan kelompok usia SLTA)
4.      Judul comedy bebas, mengangkat dunia pelajar/remaja,
Non-SARA, Non-“SARU”, Durasi pentas 10 s.d. 15 menit.
5.      Peserta adalah perorangan (Bukan kelompok), masing-masing diwajibkan mengirimkan foto diri ukuran post card dan biodata dalam format word, diburning dalam CD, disertakan pula formulir pendaftaran
6.      Penyampaian umumnya menggunakan bahasa Indonesia, penggunaan bahasa daerah diperkenankan sepanjang relevan dan penting
7.      Biaya pendaftaran Rp. 50.000,00/orang
8.      Hadiah untuk Juara I, II, dan III, masing-masing kategori mendapatkan trophy, piagam, paket buku, souvenir dan uang pembinaan.
Tempat Pendaftaran :
1.      Taman Bacaan Obelix (Timur SMAN 2 Bantul / Utara SLTPN 1 Bantul)
Jalan R. A. Kartini Trirenggo Bantul
2.      Poetss Accessories (Barat Kantor Camat Srandakan / Timur Jembatan Srandakan)
Jalan srandakan Trimurtri Srandakan Bantul
3.      SoutherShop (Utara SLTPN 1 Pandak / Lapangan Jodog)
Jalan Panembahan Senopati Palbapang Bantul
Keterangan
Stand Up Comedy Competition
Forum Peduli Lawak& download formulir lihat di
www.southershop.blogspot.com, Contact person : 085640449008 (DKR).