Lomba Essay Taxplore II 2011


Lomba Esai Taxplore II 2011 berikut diadakan dalam serangkaian lomba yang bernama TAX CHALLENGE dalam acara TAXPLORE 2 2011.

         Essay merupakan salah satu media seleksi peserta Taxplore II 2011 yang dapat diikuti oleh universitas-universitas seluruh Jawa, Bali, dan Lampung
Deadline: 15 September 2011

HADIAH TAX CHALLENGE :
  •  Juara I  = Rp 4.000.000,00 ( Empat Juta Rupiah )
  • Juara II = Rp 3.000.000,00 ( Tiga Juta Rupiah )

 Ketentuan Lomba Penulisan Essay

  1. Essay yang disertakan dalam lomba merupakan karya asli, bukan jiplakan/plagiat, dan belum pernah diikutsertakan dalam acara apapun, juga belum pernah memenangkan lomba-lomba setipe lainnya (dibuktikan dengan surat pernyataan orisinalitas tulisan).
  2. Surat pernyataan orisinalitas tulisan dibuat sesuai format yang telah ditetapkan (terlampir) dan ditandatangani oleh anggota tim.
  3. Essay merupakan karya tim yang terdiri dari 3 orang (tidak boleh lebih/kurang).
  4. Essay harus merujuk pada tema Taxplore II 2011 “Indonesia yang Lebih Baik dengan Pajak” dan tagline acara “Explore More to Aim Better Taxation” dengan mengangkat isu spesifik tertentu terkait pajak.Misalnya: Ketidakpatuhan Wajib Pajak membayar pajak setelah Kasus Gayus diberitakan dan bagaimana solusinya. Atau, peluang insentif pajak di kalangan perbankan syariah yang akan dapat mendukung perkembangan perekonomian Indonesia.
  5. Essay dilarang menyinggung SARA.
  6. Essay akan didiskualifikasi jika didapati melanggar ketentuan-ketentuan yang telah ditetapkan oleh panitia.
Format Penulisan Essay

 Essay diketik dengan format kertas A4, dengan margin:
left         : 4 cm,
right      : 3 cm,
top         : 3 cm,
bottom : 3 cm

  1. Panjang essay antara 3-5 halaman, tidak termasuk daftar pustaka.
  2. Font Times New Roman, 12pt, spasi 1,5.
  3. Essay terdiri dari pendahuluan/pengantar, isi, dan penutup/kesimpulan, dengan jumlah paragraf disesuaikan kebutuhan tim, serta dilengkapi nomor halaman.
  4. Judul ditulis dengan format rata tengah/center, sebelum paragraf pertama.
  5. Dipojok kanan atas ditulis “Essay Taxplore II 2011”, contact person yang dapat dihubungi terdiri dari email dan nomor telepon/hape, dan data tim, mencakup: nama anggota tim 1,2,3, nama jurusan, fakultas, dan instansi (universitas).
  6. Data-data yang dicantumkan dalam essay harus disertai sumber-sumber (running note/foot note dengan format standar dan dicantumkan pula pada daftar pustaka).
  7. Contoh format penulisan essay terlampir.    
Sistematika Penilaian Essay
  1. Essay akan dinilai oleh 3 juri yang telah ditetapkan panitia, dengan kriteria: pemilihan judul dan isu/topik yang diangkat, kreativitas isi, kedalaman pembahasan, dan sumber data.
  2. Penilaian ditentukan berdasarkan skala 0-100.
  3. Dari setiap region wilayah yang ditentukan oleh panitia, akan ditetapkan kuota jumlah tim perwakilan yang lolos seleksi Taxplore II 2011 yang dipilih berdasarkan penilaian essay terbaik. 
Ketentuan Pengiriman Essay
  1. Essay diketik dan dikirim ke email essay.taxplore2011@yahoo.com paling lambat tanggal15 September 2011 23:59.
  2. Subject email: Essay Taxplore II 2011/Instansi (Universitas)/Nama Anggota 1,2,3
Contoh: Essay Taxplore II 2011/Universitas Indonesia/Aditya Anwar/Belinda Buton/Cheryl Cakra.

3. Essay di-convert dalam bentuk pdf, beserta surat pernyataan orisinalitas (disatukan dalam pdf yang sama dengan essay) dan scan bukti transfer uang pendaftaran.

Ketentuan Lanjutan
  1. Panitia akan menetapkan 12 essay terbaik yang akan diumumkan pada tanggal 30 September 2011.
  2. Keduabelas tim dengan essay terbaik wajib mengikuti rangkaian acara Taxplore II 2011 selanjutnya di Kampus FISIP, Universitas Indonesia.
  3. Essay kedua akan dinilai oleh tim juri dengan sistematika penilaian seperti dijelaskan di atas. 
Skema Alur Rangkaian Lomba Taxplore II 2011

ESSAY --> dipilih 12 pemenang --> LOMBA CERDAS CERMAT di FISIP UI Depok --> 2tim dengan score terbanyak --> DEBAT --> JUARA I dan II TAX CHALLENGE TAXPLORE2 2011 


Contact Person :

Devi Sattvika (085642002673)
Muhtar Taufik (08988118433)
Anita Winartati (085640482240)

For Further Information :
twitter : @taxplore22011
FB : taxplore2 2011 (fan page)
blog : taxplore2011.blogspot.com