Deadline: 21 Januari 2014
Deskripsi:
Seni sangat erat hubungannya dengan kreatifitas, dalam menciptakan suatu karya seniman dituntut memiliki kreatifitas agar karya yang dilahirkan berkualitas. Berkualitas adalah karya seni yang kreatif, inovatif dan tidak pernah diwujudkan sebelumnya dan dapat diterima oleh masyarakat.
Kegiatan ini perwujudan dari kreativitas yang dimiliki setiap individu khususnya para generasi muda yang masih butuh wadah dan berkumpulnya para kreatifitas untuk menuangkan bakat dan potensinya. Pergelaran atau pementasan teater budaya dan perfilman salah satu fasilitas yang tersedia untuk mengembangkan kebudayaan bangsa bagi masyarakat umum khususnya para generasi muda saat ini. Selain itu juga untuk meningkatkan animo masyarakat akan kreatifitas di dalam hiburan dan komunikasi.
Objektivitas Bandung Indie Movie 2014 mengangkat dan mempromosikan kota Bandung, dengan unsur unsur budaya dan pariwisata kota Bandung.
Membangun satu wadah bersosialisasinya para seniman dan talent. menumbuhkan bakat, kreatifitas dan talenta. memperkenalkan seni budaya, pariwisata, dan hasil karya kreatifitas kepada masyarakat atau generasi muda.
Di acara Bandung Indie Movie Competition 2014, kami adakan juga Intermezzo Participation yaitu Festival Kabaret Panghegar dan Festival
Pasanggiri Jaipong Panghegar. dimana para calon peserta tiba saatnya untuk menunjukan bakat, kreatifitas, dan hasil karya nya kepada masyarakat dan mendukung jalan Bandung indie movie festival
Tema lomba: Legenda Bandung / Jawa Barat
Persyaratan Peserta
1. Peserta adalah Siswa/siswi SMA/SMK/MAHASISWA/UMUM
2. Kriteria Penilaian
- Totalitas / performansi sebagai pertunjukan teater
- Ide cerita
- Pesan yang tersampaikan
- Harmonisasi musik dengan adegan
3. Tempat dan biaya pendaftaran
Registrasi Pendaftaran I
Tanggal : 23 Des 2013 - 21 Jan 2014
Tempat : Jl. Tera No. 14 bandung (samping Grand Royal Panghegar Hotel)
Biaya : Rp. 200.000.00 (pelajar & Umum)
Registrasi Pendaftaran II
Tanggal : 23 - 25 Jan 2014
Tempat : Jl. Merdeka No. 2 Bandung
Ruangan : Ayodya (Grand Royal Panghegar Hotel)
4. Persyaratan dan ketentuan yang belum diatur oleh pihak Panghegar Metercomm dapat dibuat kemudian dengan kesepakatan panitia lomba
5. Untuk Registrasi II (registrasi ulang) peserta diharapkan membawa formulir dan kwitansi (tanda terima) registrasi I
Ketentuan umum Lomba
Pendaftaran
1. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000 dan tidak bisa ditarik kembali jika calon peserta mengundurkan diri.
2. Pada saat mendaftar calon peserta wajib menyerahkan
- Fotocopy naskah sebanyak tiga eksemplar.
- Fotocopy kartu pelajar bagi setiap pemain.
- Pas foto dengan ukuran 3×4 sebanyak dua lembar bagi setiap pemain.
- Identitas pemain, sutradara, dan kru. (menyerahkan berkas data diri dan peserta)
PERATURAN UMUM :
1. Sekolah hanya diperkenankan mengirimkan lebih dari 1 grup Kabaret
2. Sebuah grup cabaret terdiri dari 5-20 orang, sudah termasuk Crew
3. Kostum & Property di luar tanggung jawab panitia.
4. Peserta membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 200.000
5. Tema Kabaret yang disajikan wajib menampilkan promosi kota Bandung
6. Peserta dilarang membawa senjata tajam, minuman keras, dan obat obatan terlarang
7. Peserta yang anarkis akan didiskualifikasi dan tidak diizinkan untuk memasuki acara
8. Hasil Penilaian dewan juri tidak dapat diganggu gugat dan di akhir acara akan diberikan penjelasan oleh dewan juri.
TATA-TERTIB PELAKSANAAN LOMBA
1. Peserta wajib pendaftaran ulang dan Untuk registrasi II (registrasi ulang) peserta diharapkan membawa formulir dan kwitansi (tanda terima) registrasi I
2. Peserta harus sudah hadir dan siap 1 jam sebelum Tampil
3. Peserta yang belum hadir pada saat pemanggilan nomor undian akan didiskualisifikasi.
4. Peserta didampingi oleh dua orang panitia untuk menuju ruang make-up dan ruang tunggu.
5. Kelompok Peserta yang melebihi waktu maksimal yang telah ditentukan akan diberikan pengurangan nilai.
6. Peserta/kelompok cabaret yang sudah 3x dipanggil tidak hadir maka akan didiskualifikasi.
7. Peserta diharapkan bersiap 15 menit sebelum dipanggil ke atas panggung.
8. Peserta dilarang menggunakan efek artistik unsur api.
9. Peserta dilarang meninggalkan ruang tunggu tanpa seijin panitia.
10. Pementasan tidak boleh mengandung unsur SARA
11. Peserta tidak diperkenankan menambah lampu tetapi diperbolehkan mengubah arah dan mengganti warna lampu dengan catatan setelah pementasan berakhir mengembalikan kondisi dan posisi lampu seperti semula.
12. Durasi pementasan selama Max 20 menit dengan ketentuan :
- Setting panggung dan peletakan musik akan dilakukan peserta dan dibantu panitia.
- Jika pementasan berakhir sebelum waktu yang disediakan panitia, maka pementasan akan dilanjutkan pada peserta selanjutnya.
- Waktu istirahat digunakan untuk membersihkan area pementasan dan Pemutaran audisi Bandung Indie Movie
- Pementasan wajib mengembalikan kondisi sekitar pementasan, baik itu panggung atau lampu (jika merubah arah dan warna) seperti semula dengan bantuan dari panitia.
- Apabila ada peserta yang masih belum mengerti bisa ditanyakan langsung kepada panitia LO sebagai pendamping peserta.
13. Hal – hal yang belum tercantum akan diatur dalam technical meeting.
14. Hasil Penilaian dewan juri tidak dapat diganggu gugat dan di akhir acara akan diberikan penjelasan oleh dewan juri.
15. Semua dokumen dimasukan kedalam map berwarna cokelat.
Hadiah:
Juara 1 : Rp.5.000.000 + Piala + Sertifikat
Juara 2 : Rp.3.000.000 + Piala + Sertifikat
Juara 3 : Rp.2.000.000 + Piala + Sertifikat
Isian formulir pendaftaran bisa didapatkan langsung di panitia Bandung Indie Movie Competition 2014:
Jl. Tera No. 14 bandung (samping Grand Royal Panghegar Hotel)
Informasi:
Faisal 0899 9470 904
Gemmy 0821 2606 6605
NB ! Silahkan Copy paste, dengan tetap mencantumkan sumber ke info-lomba.com juga. Trims :-) Follow twitter kami: @infolomba_indo Like Fb kami: info lomba