Lomba Menulis Cerita Inspiratif "Ibuku Pahlawanku"

Deadline: 20 Desember 2013

Dalam rangka menyambut hari ibu yang akan jatuh pada tanggal 22 Desember 2013 mendatang, Jarmus FSLDK Jember Raya akan mengadakan event lomba menulis: 
"Kisah unik bersama Ibu dan Ibuku, inspirasiku."


Tema: "Ibuku pahlawanku"
Syarat lomba:

  1. Lomba terbuka untuk mahasiswa/i S1/D3/D1/D4 di daerah Fsldk Jember Raya (Jember, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Lumajang, Probolinggo)
  2. Lomba dibuka tanggal 5 Desember 2012 dan di tututp tanggal  20 Desember 2013 pukul 23:59 WIB (lewat dari waktu tersebut naskah dinyatakan gugur).
  3. Tema cerita: IBU PAHLAWANKU
  4. Judul bebas namun tetap mengacu pada tema dibutir 3. 
  5. Naskah harus berupa cerpen (boleh kisah nyata atau fiksi, diutamakan yang inspiratif)
  6. Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 naskah terbaiknya.
  7. Naskah yang dilombakan harus asli, bukan jiplakan atau saduran serta belum pernah dipublikasikan di media cetak lokal maupun nasional atau di media elektronik (Blog, Facebook, atau media online lainnya yang memberikan fee)
  8. Ketentuan Naskah:
    • Ditulis di atas kertas kuarto atau A4, spasi 1,5, font Times New Roman size 12, margin kiri-kanan-atas- bawah 3, justify
    • Panjang naskah 2-3 halaman (tidak boleh kurang dan tidak boleh lebih)
    • Tulis di halaman terpisah biodata singkat berbentuk narasi maksimal 100 kata serta foto close up penulis.
    • Kirim naskah beserta lampirannya (biodata+foto) dalam bentuk attachmen keemail:jarmus.fsldkjember@live.com dengan subject: Ibuku Pahlawanku-judul-nama penulis
    • Akan diambil 10 karya terbaik yang berhak mendapatkan sertifikat dan akan menerbitkannya menjadi sebuah buku inspiratif berupa softfile  (10 peserta terbaik berhak mendapatkannya), dari 10 karya terbaik akan dipilih 1 pemenang yang akan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan + bingkisan menarik dari panitia
    • Keputusan juri bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat
    • Naskah yang masuk menjadi hak panitia namun hak cipta tetap pada penulis
    • Panitia berhak membatalkan keputusannya apabila dikemudian hari diketahui naskah nominatormerupakan jiplakan atau saduran dan pernah dipublikaasikan
    • Kriteria Penilaian : Kesesuaian dengan tema, kedalaman pesan yang disampaikan, mengikuti EYD
  9. Pengumuman pemenang akan dilaksanakan tepat pada hari Ibu, 22 Desember 2013
  10. Lomba ini gratiss 
So,,segera kirimkan karya terbaikmu !!! 
Semoga karya yang telah dibuat teman-teman bisa menjadi kado terindah untuk ibu kita ,aamiin…...^_^ 

Informasi:
facebook: FSLDK JEMBER RAYA
CP: 085748446920

NB ! Silahkan Copy paste, dengan tetap mencantumkan sumber ke info-lomba.com juga. Trims :-) Follow twitter kami: @infolomba_indo Like Fb kami: info lomba