Geest Van de Architectuur 2013


Penyelenggara: Universitas Kristen Petra

Definisi:

Lomba fotografi arsitektural yang biasa dikenal dengan sebutan GADA akan diadakan kembali tahun ini! Lomba ini diadakan oleh Jurusan Teknik Arsitektur Universitas Kristen Petra secara tahunan dan bertaraf nasional. Kali ini, Lomba GADA 2013 bertemakan “Composition in Building Facade” dengan mengutamakan objek komposisi eksterior bangunan di seluruh dunia.

Persyaratan:
  1.  Terbuka untuk Mahasiswa dan siswa SMA se-Indonesia (Max. 25 tahun)
  2. Pendaftaran dapat dilakukan sebelum dan saat pengumpulan karya
  3. Objek foto: eksterior bangunan arsitektural di Indonesia atau luar negeri
  4. Tanggal dan waktu pengambilan foto dalam jangka waktu tiga tahun terakhir
  5. Jenis kamera yang digunakan adalah analog dan digital
  6. Karya harus orisinil dan belum pernah dipublikasikan serta diikutkan dalam sayembara apapun
  7. Foto yang dilombakan tidak boleh mengandung unsur SARA, sadisme, pornografi/nude photography
  8. Foto yang menyimpang dari tema tidak akan diikutsertakan dalam penjurian atau didiskualifikasi
  9. Panitia tidak bertanggung jawab jika ada tuntutan hukum dari pihak lain terhadap karya yang masuk
  10. Biaya lomba Rp 50.000,00/peserta. Ditransfer ke Rekening BCA AC 7880368421 a/n Ellena Monica
  11. Pengumpulan karya yang tidak disertai dengan bukti transfer/kuintansi tidak akan diikutsertakan dalam lomba dan tidak dikembalikan

Ketentuan:
  1. Diperbolehkan hitam putih/berwarna
  2. Rekayasa paska pemotretan diperbolehkan sebatas retouch (leveling, brightness/contrast, burning/dodging). Masking tidak diperbolehkan
  3. Montase dan kolase tidak diperkenankan
  4. Tidak diperkenankan memberikan tulisan/watermark/logo/code/frame apapun pada foto
  5. Foto infra merah diperbolehkan

Pengumpulan:
  1. Satu peserta boleh mengumpulkan maksimal 3 (tiga) karya
  2. Dikumpulkan dalam bentuk soft copy (dalam bentuk CD, berisi file foto dengan ketentuan file jpeg, resolusi minimum 300dpi) danhard copy (dicetak dengan kertas foto ukuran 20cm x 30cm)
  3. Jika menggunakan kamera analog, tidak perlu melampirkan negatif film dari foto
  4. Karya diberi judul, nama bangunan, serta lokasi (kota, negara) dilampirkan di selembar kertas yang ditempel di balik foto
  5. Dilampirkan juga formulir pendaftaran, fotokopi KTM/kartu pelajar yang masih berlaku, serta bukti transfer/kuitansi biaya pendaftaran
  6. Semua berkas dimasukkan dalam 1 (satu) amplop coklat ukuran folio

Juri:
  1. Yori Antar
  2. Budi Darmawan
  3. Ida Bagus Andi Sucinta
Pengumpulan Karya:
Amplop coklat dengan format landscape pada bagian depan ditulis
GADA 2013: COMPOSITION IN BUILDING FACADE
Karya dikirimkan ke:
Kantor TU Arsitektur
Universitas Kristen Petra Gedung P lantai 6
Jalan Siwalankerto 142-146
Surabaya 60236

Waktu Penting:
Pendaftaran dan Pengumpulan Foto: 18 Februari - 12 Maret 2013
Batas Akhir Pengumpulan Foto: 12 Maret 2013
Penjurian dan Pengumuman Pemenang: 14 Maret 2013

Hadiah:
  • Juara 1: Rp 3.000.000,00 + Sertifikat
  • Juara 2: Rp 2.000.000,00 + Sertifikat
  • Juara 3: Rp 1.000.000,00 + Sertifikat
  • Juara Favorit via Facebook: Rp 500.000,00 + Sertifikat
  • Juara Favorit versi Pengunjung: Rp 500.000,00 + Sertifikat

Ketentuan Tambahan:
  1. Karya yang masuk menjadi hak milik panitia dan tidak dapat dikembalikan. Panitia berhak menggunakan karya untuk kepentingan publikasi dan kepentingan non komersil lainnya. Hak cipta tetap milik fotografer dan dilindungi dengan UU Hak Cipta no. 19/2002.
  2. Penjurian dilakukan secara terbuka di Universitas Kristen Petra Surabaya
  3. Keputusan dewan juri mutlak, tidak dapat diganggu gugat, dan tidak melayani korespondensi atau surat menyurat.
  4. Hadiah pemenang akan ditransfer ke rekening pemenang.
  5. Peserta dianggap telah mengerti dan bersedia mengikuti segala ketentuan panitia.
  6. Ketentuan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
  7. Info akan terus diperbaharui pada website GADA: www.gadapetra.com

Info:
Via telp.: Jessyca Felany (081235724400) & Jovinta Winata (0878516567680
Via e-mail: info@gadapetra.com
Via Twitter: @gada_petra
Via Facebook: Gada Petra
Via Website: www.gadapetra.com


NB ! Silahkan Copy paste, dengan tetap mencantumkan sumber ke info-lomba.com juga. Trims :-) Follow twitter kami: @infolomba_indo